Cara Mengatasi Akun Facebook yang Dihack atau Dibajak

Carapedi.com| Cara Mengatasi Akun Facebook yang Dihack atau Dibajak – Pernahkah Anda disms teman, bahwa Anda telah meminta teman Anda tersebut untuk mentransfer uang karena Anda sedang berada dikantor polisi melalui pesan di Facebook padahal Anda seharian tidak kemana-mana? Jika itu yang terjadi, maka seorang hacker telah menguasai atau membajak akun Facebook kamu. Lalu apa yang harus kita lakukan agar tidak jatuh korban lebih banyak lagi?

Berikut tutorial bagaimana cara mengatasi akun facebook yang dihack atau dibajak oleh hacker:

  1.  Laporkan kepada Facebook bahwa akun Anda telah dibobol dengan cara mengunjungi link berikut ini:
    https://www.facebook.com/hacked
  2. Masukkan password facebook yang Anda biasa gunakan untuk masuk ke halaman facebook.
  3. Maka akan muncul jendela atau tampilan seperti screen shot berikut ini, lalu klik lanjutkan.Cara-Mengatasi-Facebook-yang-dihack-1
  4. Setelah itu ada halaman konfirmasi lagi, maka klik Lanjutkan dan akan masuk pada tahap berikut ini:Cara-Mengatasi-Facebook-yang-dihack-2
  5. Kemudian Facebook akan meminta Anda untuk mengganti password lama Anda dengan yang baru. Usahakan agar menggunakan kombinasi password yang rumit seperti: huruf besar + huruf kecil + angka + tanda baca. Misal: c1Nta=penderit44n.
  6. Selesai.

Demikianlah penjelasan tentang Cara Mengatasi Akun Facebook yang Dihack atau Dibajak. Like dan Tweet Anda untuk artikel ini adalah semangat kami untuk terus memberikan informasi yang bermanfaat lainnya. Terima kasih.

Share yuk:
Subscribe
Kabari saya jika
guest

13 Comments
terbaru
terlama
Inline Feedbacks
View all comments