Cara Mudah Membuat Masker Alami Sendiri

CaraPedi.com| Cara yang mudah membuat masker alami adalah dengan menggunakan bahan-bahan yang dapat kita jumpai dengan mudah di rumah. Membuat masker sendiri disamping lebih hemat juga lebih aman karena bahan-bahan yang digunakan masih baru atau fresh. Jika dilakukan secara teratur, maka kulit wajah akan lebih putih, halus, kencang dan terlihat awet muda.

Bagi kaum pria yang juga ingin menjaga penampilan tanpa ingin takut dibilang laki-laki pesolek jika pergi ke salon, bisa menggunakan cara ini di rumah. Nah berikut ini beberapa cara yang bisa digunakan untuk membuat masker secara alami:

A. Cara Menggunakan Masker dengan Benar:

Pada dasarnya, aturan penggunaan masker pada wajar dengan bahan yang berbeda-beda itu sama saja.

  1. Agar masker bekerja dengan baik, bersihkan dulu wajah dengan cream pembersih agar kotoran debu dan minyak hilang.
  2. Setelah itu oleskan masker ke wajah dan tunggu 15-30 menit hingga mengering.
  3. Untuk membersihkannya, gunakan handuk yang diberi air hangat lalu tepuk-tepukkan dengan lembut ke wajah hingga masker rontok.
  4. Setelah itu cuci dengan air dingin.
  5. Agar lebih maksimal, gunakan irisan timun untuk menutup area mata agar kulit sekitar mata terutama pada bagian kantung mata bisa lebih kencang dan menghilangkan gembungan kantung di bawah mata akibat kurang tidur.

B. Bahan Alami untuk Membuat Masker:

  1. Putih Telur + Madu + Susuk Bubuk (putih).
    Caranya: 1 butir telur ayam kampung, ambil putih telurnya dan campurkan dengan 1 sendok susu full cream (bisa minta punya dedek) lalu beri sedikit madu secukupnya dan aduk hingga merata.
  2. Cokelat Bubuk + Madu.
    Caranya: Ambil 3 sendok penuh cokelat bubuk, kemudian beri madu hingga terlihat encer agar ketika digunakan dapat meresap ke dalam pori-pori kulit dengan baik.
  3. Mangga + Yogurt.
    Caranya: campur 1 buah mangga yang sudah matang dengan 2 sendok makan yoghurt plain (tanpa rasa). Oleskan langsung ke bagian wajah yang sudah dibersihkan. Gunakan 2 kali seminggu. Masker ini berfungsi untuk menghilangkan bekas jerawat, flek hitam dan menghaluskan kulit.
  4. Strawberry + Susu Murni + Madu.
    Haluskan 5 buah strawberry tambahkan 1/4 gelas susu murni dan 1 sendok makan madu murni. Gunakan tiap 3 hari sekali untuk mengontrol minyak yang berlebih di wajah. Masker ini dapat memutihkan dan mencerahkan kulit wajah.

Demikianlah tips cara menggunakan dan membuat masker dengan bahan-bahan alami. Semoga bermanfaat dan jika Anda menyukai tips kecantikan ini, mohon like, twit atau komentarnya di bawah ini. Terima kasih.

Share yuk:
Subscribe
Kabari saya jika
guest

0 Comments
terbaru
terlama
Inline Feedbacks
View all comments